Intip rahasia makeup glowing dan flawless ala Makeup Artist (MUA) asal Jepang, Chizu Saeki.
eraseerrata.com – Tidak sedikit orang yang membuat gaya makeup natural dengan riasan tebal. hasilnya warna kulit menjadi merata dan riasan menghasilan tamplan flawless. Tapi makeup bisa terasa berat dan membuat wajah kurang nyaman, serta tidak terlihat natural jika dipakai untuk waktu lama.
Jika ingin membuat riasan natural, flawless, dan glowing, kamu bisa mencoba metode Chizu Saeki atau CSM yang sempat dibagikan oleh Beauty Content Creator TikTok @yameliee.
Dia juga memperlihatkan riasan wajahnya yang glowing saat menggunakan makeup dengan menerapkan teknik CSM. Berikut cara menerapkan teknik CSM.
© TikTok @yameliee
Foto: TikTok @yameliee
1 dari 4 halaman
Pertama-tama, aplikasikan toner ke seluruh wajah. Setelah menyerap, tuangkan toner pada kapas hingga basah. Lalu, tempelkan kapas yang telah dibasahkan pada wajah untuk dijadikan seperti masker.
© TikTok @yameliee
Foto: TikTok @yameliee
Tutupi wajah dengan kapas secukupnya agar pemakaian produk pun tidak berlebihan. Biarkan selama 3-5 menit hingga kapasnya mengering. Pijat wajah dengan tangan menggunakan teknik Lymphatic Drainage Facial Massage untuk membuat tekstur wajah lebih kenyal.
2 dari 4 halaman
© TikTok @yameliee
Foto: TikTok @yameliee
Lalu, lakukan teknik cocktailing dengan mencampur 2 pump foundation dan 4 tetes face oil bertekstur ringan. Kamu juga bisa mengurangi atau menambahkan jumlah produk sesuai perbandingan untuk menyesuaikan dengan kondisi kulitmu.
3 dari 4 halaman
© TikTok @yameliee
Foto: TikTok @yameliee
Aplikasikan dengan spons agar complexion terlihat lebih merata dan glowing natural. Setelah itu, aplikasikan blush, bedak padat, kontur, produk alis, eyeshadow, eyeliner, serta lipstik untuk menyempurnakan makeup.